Wednesday, May 1, 2013

Prospek Bisnis Property di Indonesia

http://bisnis-properti-indonesia.blogspot.com/2013/05/Prospek-Bisnis-Property-Indonesia.html
Prospek Bisnis Property di Indonesia
Perkembangan bisnis property di Indonesia dinilai akan semakin pesat dan memuncak di tahun 2014. Bahkan dari 15 kota di Asia Pasifik, Jakarta  termasuk menjadi salah satu kota terbaik untuk berbisnis property (Tempo.co, 6/12/12). Adanya krisis ekonomi Eropa menyebabkan investor beralih melirik negara-negara kawasan Asia yang dinilai lebih potensial, dan salah satunya adalah Indonesia.
Banyak perusahaan asing dan international melakukan pengurangan bisnis di Eropa dan mengalihkannya ke Indonesia. Ini bisa dilihat dari banyaknya permintaan ruang kantor yang berasal dari perbankan, lembaga sekuritas, asuransi, manufaktur, perusahaan minyak juga pertambangan. Dari segi pertumbuhan ekonomi, Indonesia termasuk Negara Asia yang perekonomiannya paling stabil di tengah adanya krisis ekonomi global. Gubernur Bank Indonesia Darmin Nasution memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia untuk tahun 2012-2013 berada di kisaran 6,1 hingga 6,5% (Antaranews, 11/10/12). Selanjutnya ia menjelaskan juga bahwa walaupun pertumbuhan ekonomi Indonesia bukan merupakan yang tertinggi selama 5 tahun terakhir, namun ekonomi Indonesia tetap masuk dalam kategori stabil (Didik Purwanto, Kompas.com 12/11/12).


Pada dasarnya dengan jumlah penduduk yang sangat besar, Indonesia memang menjadi pasar potensial untuk pemasaran produk property. Dan dengan semakin bertambahnya jumlah masyarakat kalangan ekonomi menengah maka bisnis ini kian menjanjikan keuntungan. Berdasarkan laporan Metro TV (1/10/12) dari hasil survey sebuah situs property Asia terhadap 10.000 responden kelas menengah berusia 26 hingga 30 tahun, terdapat 72% masyarakat Indonesia yang menginginkan rumah dengan harga 200 juta.  
Memperhatikan hasil survey ini maka demand untuk sector residential bisa jadi akan terus mengalami peningkatan. Hasil riset perusahaan consultan property Colliers International juga menunjukkan bahwa sejak Januari hingga September 2012 pembelian unit apartemen dengan status Hak Milik oleh kalangan menengah memang terus meningkat. Hal senada juga disampaikan oleh Ketua REI (Real Estate Indonesia) yang menyatakan bahwa pertumbuhan paling tinggi di sector property meliputi sector residential baik rumah maupun apartemen. Tingkat pertumbuhan property untuk semester II tahun 2012 mencapai 20%.
Alasan lainnya yang mendukung tumbuh pesatnya bisnis property di Indonesia juga dilontarkan oleh seorang pengamat property, Panangian Simanungkalit (Kompas.com, 20/01/12). Ia menyatakan terdapat 3 alasan yang menjadikan investasi property di Indonesia menjadi yang terbaik di dunia. Pertama, BI Rate yang turun  menjadi 6% pada November 2011 dan sekarang bertahan di angka 5,7% merupakan suku bunga terendah sepanjang sejarah. Kedua, masih terdapat sekitar 14 juta dari 61 juta keluarga yang belum memiliki rumah dengan permintaan 900.000 unit pertahun. Ketiga, semua segmen pasar property di Indonesia terbuka sebagai lahan investasi termasuk ke pasar kelas paling bawah.
Sadar akan peluang meningkatkan perekonomian Indonesia melalui bisnis property, pemerintah juga telah mulai berbenah. Regulasi yang mengatur kepemilikan asing atas property di Indonesia kini masih  dalam perencanaan revisi. Menpera yang didukung REI tengah berusaha mencari celah untuk mengubah beberapa ketentuan pada PP no 41 Tahun 1996 yang mengatur kepemilikan property oleh asing yang dirasa menghambat pertumbuhan investasi dan bisnis property Indonesia.

Sumber:
·         Andreas Timothy. Apartemen Kelas Menengah Laris Manis. 9 November 2012. http://www.mediaindonesia.com/read/2012/11/11/361506/21/2/Apartemen-Kelas-Menengah-Laris-Manis
·         Antaranews. Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 2012, 6,3%. 11 Oktober 2012. http://www.antaranews.com/berita/338100/pertumbuhan-ekonomi-indonesia-2012-63-persen
·         Didik Purwanto. BI: Perekonomian Indonesia Terstabil di Dunia. 12 November 2012. http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2012/11/12/10381955/BI.Perekonomian.Indonesia.Terstabil.diDunia
·         Kompas.com. Hebat Properti Indonesia ternyata Kebal dari Krisis Eropa dan Amerika. http://forum.kompas.com/properti/62999-hebat-properti-indonesia-ternyata-kebal-dari-krisis-eropa-dan-amerika.html
·         Kompas.com. Tiga Alsan Properti Indonesia Terbaik di Dunia. 20 Januari 2012. http://properti.kompas.com/read/2012/01/20/1454153/Tiga.Alasan.Properti.Indonesia.Terbaik.di.Dunia
·         Metro TV. Penjualan Properti di Indonesia Meningkat. 1/10/12. http://www.metrotvnews.com/ekonomi/newsvideo/2012/10/01/160668/Penjualan-Properti-Indonesia-Meningkat
·         Natalia Ririh. Semster II: Sektor Properti Tumbuh Hingga 20%. 9 Juli 2012. http://properti.kompas.com/read/2012/07/09/15183660/Semester.II.Sektor.Properti.Tumbuh.20.Persen
·         Tempo.co. Jakarta, Kota Terbaik untuk Investasi Property 2013. http://www.tempo.co/read/news/2012/12/06/090446264/Jakarta-Kota-Terbaik-untuk-Investasi-Properti-2013


0 comments:

Post a Comment